Jumat, 18 Mei 2018

Rupiah Melemah, Dua Bisnis Ini Ketiban Rezeki

Foto: Grandyos Zafna

SEPUTAR LIGACAPSA - Nilai tukar rupiah kembali melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Mata uang Paman Sam itu melambung hingga Rp 14.000.

Nah, mungkin karena makin lemahnya nilai rupiah banyak orang yang berpikir usaha dan bisnis akan semakin anjlok dan terpuruk.

Padahal ada bisnis yang malah diuntungkan dengan melemahnya rupiah. Bukan sembarang bisnis justru bisnis inilah yang paling menguntungkan karena memiliki prospek besar dengan dengan pelemahan rupiah. Apa saja?

1. Eksportir
Bidang usaha eksportir dalam bidang seperti pertanian, perkebunan, kelautan akan cukup diuntungkan. Seperti semakin rupiah melemah terhadap nilai tukar, maka eksportir akan semakin untung. 

Karena adanya keuntungannya dari sisi jumlah hingga ke harga ekspor. Selain itu, karena lemahnya rupiah biasanya harga produk dalam negeri di luar negeri sana menjadi murah sehingga akan mendorong lebih banyak orang yang membeli dan dalam jumlah yang lebih banyak biasanya. 

Sehingga ekportir akan meningkat pesanannya karena adanya supply and demand yang meningkat.

2. Tour Guide
Dengan melemahnya rupiah akan mendorong banyak turis datang ke Indonesia karena nilai mata uangnya semakin tinggi ditukar ke rupiah. Dan ketika turis datang ke Indonesia maka butuh tour guide, Anda bisa jadi freelance untuk tour guide ke list para perusahaan travelling.

Akan tetapi bila terus melemah, maka ada banyak sektor lainnya yang dirugikan ya. Dan setiap naik maupun turun atau kondisi apapun selalu ada pihak yang diuntungkan dirugikan. Maka terus belajar dan manfaatkan peluang yang ada.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar